Saturday, March 1, 2014

Tagged under: , , , , , , , , , , , , , , , , ,

[List] Oscars 2014: The Final Predictions!


Tinggal sehari lagi menuju Oscar, dan untuk merayakan itu, mungkin ada baiknya kalu kita 'bermain tebak-tebakan' tentang siapa yang akan berjaya besok. Prediksi ini bukan hanya berdasarkan selera pribadi, tapi juga dari pertimbangan lain seperti berkaca pada Oscar tahun sebelumnya ataupun perolehan penghargaan selama award season tahun ini.

BEST PICTURE

Siapapun tak akan ada yang menyangkal kalau pertarungan memperebutkan tropi utama ini sebenarnya hanyalah sebuah two-horse race competition antara Gravity dan 12 Years a Slave, well mungkin bisa ditambah American Hustle sebagai pemanis di antara keduanya. Namun, sudah hampir jelas, di antara keduanya lah yang nanti akan membawa pulang penghargaan yang ditunggu-tunggu ini. Menilik penghargaan yang telah didapatkan, 12 Years a Slave mungkin lebih unggul dalam Producers Guild Award serta Best Picture dalam Golden Globe, BAFTA, dan CCA. Namun Graviy punya kans yang tak kalah kuat dengan memenangan semua kategori Best Director dalam Directors Guild Award, Golden Globe, BAFTA, hingga CCA, di mana biasanya kategori yang satu ini mempunyai peran besar dalam Best Picture. Berkaca pula dari tahun lalu, di mana film tentang sejarah Amerika (Lincoln) mampu dikalahkan oleh thriller menegangkan (Argo), mampukah Gravity melakukan hal yang sama? Bisa saja, namun untuk saat ini, i'm rooting for 12 Years a Slave.

Final choice: 12 Years a Slave?
Or... : Gravity!

BEST DIRECTOR

Kalau ditanya yang satu ini, semua orang mungkin akan mempunyai suara sama: Alfonso Cuaron! Dengan visinya yang revolusioner, siapa yang tak senang melihat perjalanan sang sutradara dari film lokal Y Tu Mamá También, menyentuh Hollywood dengan Harry Potter and the Prisoner of Azkaban (seri Harry Potter terbaik menurut saya) seta Children of Men, hingga akhirnya (hampir pasti) mendaratkannya sebuah Oscar berkat Gravity!

Final choice: Alfonso Cuaron, finally!
Or... : Steve McQueen, namun it's just too obvious kalau Cuaron yang akan bersinar. Maaf, McQueen!

BEST ACTOR

Di ranah ini, akan terlihat jelas bahwa Matthew McConaughey is on his way to get his first Oscar. Tapi, berapa kali Oscar telah mencampakkan seorang Leonardo DiCaprio yang seharusnya telah menyimpan Oscar di lemarinya sejak ia membintangi What's Eating Gilbert Grape? Jawabannya adalah 3 kali. Mungkin tak sebanyak Glenn Close, Peter O'Toole, atau Amy Adams, namun berapa tahun lagi ia harus menunggu? Well, mungkin ini merupakan keputusan yang cukup sulit bagi para voters. Everybody wants to hear another 'alright, alright', but... who doesn't like a pleasant surprise for the big actor?

Final choice: Matthew McConaughey
Or... : Leonardo DiCaprio

BEST ACTRESS

Siapa lagi yang akan segera mendapatkan Oscar keduanya kalau bukan Cate Blanchett? Ada kemungkinan bagi Sandra Bullock, tapi bukan tahun ini, yang jelas. Bagaimana pula dengan Amy Adams? Kalau saja Oscar akhirnya ingin memberikannya Oscar setelah 5 kali dinominasikan, apa pun bisa terjadi. Namun, mungkin Oscar akan berbaik hati padanya pada nominasinya yang ke-6. Tahun depan, mungkin?

Final choice: Cate Blanchett
Or... : Sandra Bullock? Amy Adams? Lupakan, yang jelas, Cate Blanchett is going to win this.

BEST SUPPORTING ACTOR

Adalah sebuah kejutan yang amat menyenangkan melihat seorang Barkhad Abdi yang diapresiasi di ajang BAFTA beberapa waktu lalu, namun kompetisi ini adalah (hampir) sepenuhnya milik Jared Leto seorang. Memerankan seorang transseksual penderita AIDS, satu-satunya penghalang baginya hanyalah Master Michael 'Epps' Fassbender yang doyan menyambuk budak kesayangannya, yang kelihatannya mampu Leto lewati dengan cukup mulus.

Final choice: Jared Leto
Or... : Michael Fassbender

BEST SUPPORTING ACTRESS

Dari semua kategori, inilah kategori yang masih penuh ketidakpastian. Lupita Nyong'o berhasil membawa pulang SAG serta CCA, sedangkan Jennifer Lawrence juga mampu memenangkan Golden Globe serta BAFTA. They're even! Tapi, apakah Oscar mau memberikan Oscar kedua bagi Jennifer Lawrence di umur ke-23-nya, sedangkan seorang Kate Winslet harus menunggu lama untuk mendapatkan Oscar pertamanya? Apa Oscar juga mau memberikan tropi bergengsi tersebut pada Lupita Nyong'o yang notabene seorang pendatang baru? Well, mereka telah melakukan itu sebelumnya pada Jennifer Hudson. Everybody's favorite or the breathtaking newcomer? The newcomer one for me!

Final choice: Lupita Nyong'o
Or... : Jennifer Lawrence, lagi...

BEST ORIGINAL SCREENPLAY

Her merajalela. Dengan romasa 'di luar kotak' berbalut fiksi sains yang tak jauh-jauh dari abad 21, Her meraup Golden Globe, CCA, hingga Writers Guild Awards. Tapi, masih adakah kesempatan bagi American Hustle? Tentu. Dengan modal naskahnya yang kocak dan likeable, masih ada kans bagi film yang satu ini untuk memenangkan Best Original Screenplay. Tapi, tetap saja pilihan saya masih tertambat pada Her!

Final choice: Her
Or... : American Hustle

BEST ADAPTED SCREENPLAY

Layaknya Her, 12 Years a Slave juga merajalela. Memenangkan hampir segala penghargaan untuk naskah adaptasi terbaik termasuk untuk Spirit Awards baru-baru ini, 12 Years a Slave adalah satu-satunya yang masuk ke radar calon pemenang. Satu-satunya yang harus dilakukan oleh John Ridley saat ini adalah menyiapkan speech-nya.

Final choice: 12 Years a Slave
Or... : Hmm... 12 Years a Slave juga?


BEST ANIMATED FEATURE

The Wind Rises hadir sebagai contender kuat, tapi, definitely, obviously, certainly: Frozen. Ada pertanyaan?

Final choice: Frozen
Or... : The Wind Rises

Selain kategori-kategori di atas, berikut para nominee yang kemungkinan akan berjaya besok:

Best Original Score, Best Film Editing, Best Cinematography, Best Sound Mixing, Best Sound Editing, and Best Visual Effects: All belongs to Gravity!

Best Original Song: Let it Go, Let it Go, dan Let it Go!

Best Foreign Languange Film: Berhubung tak ada Blue is the Warmest Color, The Great Beauty dari Italia akan memenangkan ini.

Best Production Design and Best Costume Design: Siapa yang tak terpana dengan penyajian visual luar biasa dari The Great Gatsby?

Best Makeup and Hairstyling: Sayang sekali American Hustle harus absen. Jadi, pilihan jatuh pada Dallas Buyers Club! ...atau Bad Grandpa?

Best Documentary - Feature: I'm stuck. The Act of Killing atau 20 Feet from Stardom? Well, The Act of Killing.

Best Documentary - Short: The Lady in Number 6: Music Saved My Life

Best Short Film - Live Action: The Voorman Problem

Best Short Film - Animated: Get a Horse!

0 comments:

Post a Comment